Polres Pali Gelar Press Release Penghujung Tahun 2023


PALI, Buletin Jurnalis - Kepolisian Resor Penukal Abab Lematang Ilir (Polres PALI) mengadakan Press Release Akhir Tahun 2023, memaparkan sejumlah keberhasilan dalam mengungkap berbagai kasus, baik tindak pidana maupun kecelakaan lalu lintas, pada Minggu (31/12/23) sore.

Kegiatan tersebut di pimpin langsung oleh Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin, S.I.K., M.H didampingi oleh Wakapolres Pali KOMPOL Farida Aprilla S.H,  beserta para PJU dan Perwira Polres PALI.

Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin, S.I.K., M.H menyampaikan bahwa kegiatan Press Release menjadi momen rutin untuk menganalisis dan mengevaluasi kinerja Polres PALI, khususnya dalam penyelesaian kasus kriminal, lalu lintas, dan penyalahgunaan narkotika.


"Persentase Penyelesaian Kasus Polres Pali sudah cukup baik dan meningkat dari tahun sebelumnya," ungkapnya.

Laporan hasil ungkap kasus selama tahun 2023 mencakup kejahatan konvensional, kejahatan kekayaan negara, kejahatan transnasional, dan kecelakaan lalu lintas. 

Adapun laporan hasil ungkap kasus selama tahun 2023 Polres PALI yaitu 

Kejahatan Konvesional 

JTP  : 187 Kasus

Selesai : 178 Kasus 

Kejahatan kekayaan Negara

Korupsi : 1 kasus (selesai)

BBM Illegal : 1 kasus (Selesai) 

 Kejahatan Transnasional

JTP : 78  Kasus

Penyelesaian : 58 Kasus

Jumlah Barang Bukti : Sabu - sabu (616,14 gram) , Ganja (23,74 gram) dan Pil Extasy (50 butir) 

Laka Lantas

Jumlah Kasus Laka : 37 Kasus

Selesai : 24 Kasus

Korban meninggal Dunia :12 orang

Kapolres berharap Polres PALI terus meningkatkan kualitas penanganan kasus di tahun-tahun mendatang.

Selain itu, AKBP Khairu Nasrudin menyoroti rencana ke depan untuk tahun 2024, menekankan peningkatan kualitas pelayanan publik, kegiatan preventif, dan penguatan hubungan dengan berbagai stakeholder untuk menciptakan lingkungan yang lebih aman dan damai.

“Kami berterima kasih kepada semua yang mendukung keamanan. Kolaborasi dengan komunitas, instansi terkait, dan elemen masyarakat penting dalam membangun lingkungan yang aman,” ucap Kapolres.

Di akhir pernyataannya, Kapolres PALI berharap dukungan media untuk menyajikan berita yang edukatif dan positif, menjaga situasi Kabupaten PALI tetap aman dan kondusif.

“Terima kasih kepada awak media yang mendukung menciptakan rasa aman, serta masyarakat Kabupaten PALI yang sadar hukum dan situasi harkamtibmas tetap aman dan kondusif,” tutup Kapolres.(red)

Posting Komentar untuk "Polres Pali Gelar Press Release Penghujung Tahun 2023"