Warga Respon Baik Program 1000 Beasiswa Paslon AIR

PALI, buletin jurnalis - Programkan 1000 Beasiswa gratis menjadi prioritas utama Pasangan calon Bupati PALI nomor urut (4) Asri-Irwan (AIR).

Program ini bertujuan agar semua generasi muda PALI bisa bersekolah dan mengenyam pendidikan yang sama tanpa perbedaan.

"Kami mau mencerdaskan anak bangsa, karena kami mau anak-anak semua sekolah di PALI mengenyam pendidikan yang layak," kata Irwan ST.

Hal ini disampaikan Irwan ST, Calon Wakil Bupati PALI saat kegiatan blusukan di kelurahan Handayani Mulya kecamatan Talang Ubi pada Senin (30/9/2024).

Menurut mantan anggota DPRD PALI ini, program tersebut tidak hanya berlaku pada sekolah negeri, namun sekolah swasta juga diberlakukan sama.

Dijelaskan Irwan ST, Program beasiswa untuk 1000 siswa gratis ini bukan tanpa dasar, karena menurutnya dana yang akan digunakan bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).

"Anggarannya tentu dari APBD, bisa dari PAD kabupaten PALI, dan juga bisa dari bantuan dari pusat," Jelasnya.

Putra asli Pendopo ini juga berkomitmen akan memperkerjakan tenaga lokal disetiap perusahaan yang masuk di kabupaten berjuluk Bumi Serepat Serasan ini.

Dia menilai, jika mayoritas pekerja lokal tentu saja perekonomian masyarakat PALI akan lebih baik lagi dan stabil.

Namun kata Irwan ST, Program itu tidak akan terlaksana jika masyarakat tidak kompak dan tidak mendukung Paslon Asri-Irwan (AIR) pada kontestasi Pilkada 2024 waktu dekat ini.

" Jika program tersebut mau tercapai, ayo menangkan kami di Pemilu PALI," ajaknya.

Tentu saja program yang disampaikan oleh Calon Wakil Bupati PALI itu mendapatkan sambutan baik dari masyarakat Handayani.

" Kami sangat setuju dengan program itu, karena kita sama sama tau sekarang ini biaya pendidikan sangat tinggi," teletup salah satu warga setempat.

Kunjungan Pasangan Calon Bupati disambut baik oleh masyarakat Handayani Mulya, selain memaparkan visi dan misinya Paslon AIR bercengkrama serta dialog ringan degan masyarakat Handayani Mulia.

Tampak dalam kegiatan blusukan itu dihadiri oleh para tokoh masyarakat, tokoh agama, pemuda dan simpatisan pendukung Paslon AIR.

Posting Komentar untuk "Warga Respon Baik Program 1000 Beasiswa Paslon AIR "